Ramadan Berkah, ZChicken BAZNAS Ibu Eda Tambah Aneka Kue Berbuka
18/03/2025 | Penulis: Lulu Fatimah. Editor: Mas
Ramadan Berkah
Pada bulan Ramadan ini, Ibu Eda tetap semangat berjualan ayam krispi ZChicken di Kelurahan Biraeng, Kecamatan Minasatene, Kabupaten Pangkajene, Sulawesi Selatan. Dari keuntungan sebelumnya, ia kini bisa menambah etalase kue, menghadirkan lebih banyak pilihan lezat untuk berbuka.
Keberhasilan Ibu Eda ini adalah hasil dari program pemberdayaan ekonomi yang dijalankan oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS). Dengan dukungan dan bimbingan yang diberikan, Ibu Eda mampu mengembangkan usahanya dan meningkatkan pendapatan selama bulan Ramadan.
Inisiatif Ibu Eda menambah variasi menu dengan aneka kue menunjukkan semangatnya dalam memanfaatkan peluang yang ada di bulan Ramadan. Hal ini juga membuktikan bahwa program ZChicken BAZNAS tidak hanya memberikan modal, tetapi juga mendorong mustahik untuk berinovasi dan mengembangkan usaha mereka.
Berita Lainnya
Penandatanganan MoU Antara BAZNAS Maluku dengan UIN Amsa Ambon; Program Beasiswa Cendekia BAZNAS dan Optimalisasi Penghimpunan Zakat
Saudagar Zmart Maluku Peduli Tetangga: Tebarkan Kebaikan di Bulan Ramadhan
Baznas Maluku Salurkan 300 Paket Ramadan Bahagia Menjelang Idul Fitri
Bantu Aceh dan Sumatera
BAZNAS Maluku Mendapatkan BAZNAS AWARDS 2025
Baznas Provinsi Maluku Salurkan Beras Zakat Fitrah dan Paket Ramadhan Bahagia kepada Masyarakat Kota Ambon

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
